Masa depan harus
direncanakan dengan baik. Oleh karena itu, sejak muda harus mengelola keuangan
dengan baik. Seperti memutuskan untuk investasi properti di usia muda.
Alhasil kelak di
masa depan punya aset properti yang menguntungkan. Nilai jualnya tinggi di masa
depan.
Investasi
properti di usia muda memang bakal jadi tantangan. Supaya lebih enteng, ada
beberapa cara investasi properti di usia muda.
7 Cara Investasi Properti di Usia Muda
Berikut 7 cara
investasi properti di usia muda yang bisa Anda praktikkan muli sekarang juga:
1. Menentukan Tujuan Investasi
Sebelum membahas
modal investasi, hal yang terpenting adalah menentukan tujuan investasi. Misalnya
tujuan investasi properti untuk mendapatkan capital gain dari hasil penjualan
di masa depan.
Bisa juga tujuan investasi
properti sebagai sumber pendapata pasif dan lainnya. Nah setelah
menentukan tujuan bisa menentukan properti yang cocok dan menguntungkan.
Misalnya tujuan
invstasi sebagai sumber pendapatan pasif, maka properti yang cocok bisa
kost-kostan atau apartemen.
2. Mengumpulkan Modal
Setelah
menentukan tujuan, maka langkah selanjutnya adalah mengumpulkan modal. Gaji
yang didapat setiap bulan bisa ditabung.
Mumpung masih
muda dan tidak ada tanggungan, kecuali biaya hidup sendiri. Alhasil alokasi
tabungan bisa besar, seperti 65% dari gaji. Dengan cara ini maka modal untuk
beli properti bakal cepat terkumpul.
3. Mengurangi Konsumsi yang Tidak Perlu
Masa muda kadang
suka nongkrong, hal ini tentu akan mengalokasikan dana pengeluaran. Nongkrong
tentu sah-sah saja, namun jangan keseringan.
Ya minimal
seminggu sekali ketika weekend. Alhasil pengeluaran bisa ditekan. Bahkan kalau
perlu, ambil kerja sampingan untuk tambah modal.
4. Beli Properi Harga Murah
Untuk mengurangsi
risiko dan beban pengeluaran maka bisa beli properti yang harganya murah.
Misalnya dengan ikuta lelang rumah sehingga bisa dapat properti dengan harga
terjangkau.
Di sisi lain,
dengan beli properti murah maka risiko kerugian yang ditanggung juga rendah.
Sementara potensi keuntungan di masa depan tinggi.
5. Beli Properti Lokasi Strategis
Selanjutnya
adalah beli properti yang lokasinya di pusat kota. Minimal properti yang berada
di pinggir jalan dan dekat fasilitas umum.
Alhasil
peningkatan harga jual properti akan tinggi di masa depan. Selain itu, mudah
dialokasikan untuk properti yang bersifat passive
income. Seperti dialokasikan buat kost-kostan atau rumah kontrakan.
6. Beli Properti Dari Developer Terpercaya
Supaya proses
lebih aman, mending beli properti baru yang dikembangkan oleh developer yang
sudah terpercaya. Hal ini bertujuan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
7. Konsultasi dengan Kolega yang Berpengalaman
Terakhir,
konsultasi pada kolega yang berpengalaman adalah kunci. Terutama kolega yang
sudah lebih dulu terjun di dunia investasi properti.
Hal ini bertujuan
supaya dapat informasi yang lebih menyeluruh dan lengkap. Sehingga setiap
keputusan yang diambil berdasarkan data dan pengalaman.
Kesimpulan: Investasi Properti di Usia Muda Banyak Untungnya
Itulah 7 cara investasi
properti di usia muda. Anda bisa praktik cara tersebut sekarang juga. Mumpung
masih muda dan banyak waktu.
Jangan ditunda-tunda.
Anda bisa konsultasi dulu pada kolega yang sudah pengalaman dan jangan lupa
setiap bulan menyisihkan gaji untuk ditabung.
Ketika sudah
siap, segera cek properti unggulan dan strategis di Prime360. Ada banyak unit
properti yang berkualitas dan pas untuk investasi properti. Untuk informasi
diskon menarik bisa menghubungi WA: 62811945360